Pasangan Cabub Dan Cawabup Mendapatkan Dukungan Dari Organisasi Squad 89 Nusantara The Ateam

Newscyber.id l Pemalang, Calon Bupati Petahana, Mansur Hidayat bersyukur, telah mendapatkan Nomor Urut Dua. Dirinya meminta kepada seluruh relawan untuk terus mendukungnya.
Menurutnya selama kepemimpinannya sebagai Bupati Pemalang, dirinya sudah membuktikan kerjanya dengan memperbaiki infrastruktur jalan dan mengatasi persoalan sampah.
Mansur juga menyampaikan, jika nantinya di Tahun' 2025 guru ngaji akan mendapatkan insentif dan menyiapkan ekonomi kreatif, serta petani milenial.
Dirinya pun akui, dimasa kepemimpinannya tidak ada yang namanya jual beli jabatan, dan dirinya sudah melakukannya.
" Kita sudah lakukan, tidak ada jual beli jabatan selama saya menjabat sebagai Bupati Pemalang, Ucapnya.
Dalam pengundian dan penetapan Nomor Calon Bupati dan Wakil Bupati, Mansur Hidayat didampingi ribuan relawan.
Salah satu relawan pendukung pasangan Mansur - Bobby adalah organisasi Squad Nusantara The Ateam Kabupaten Pemalang. Ketua Squad Nusantara Kabupaten Pemalang akui, sudah bertemu dengan Mansur Hidayat, pada Jum'at 13 September 2024
Diakuinya pertemuan tersebut dalam rangka silahturahmi DPC Squad Nusantara dengan Bupati Pemalang, yang telah mengukuhkan Squad Nusantara sebagai organisasi.
Organisasi Squad Nusantara The Ateam juga siap memenangkan pasangan Mansur Hidayat - Muhammad Bobby Dewantara sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pemalang Periode 2024-2029.
" Kami siap memenangkan pasangan Mansur - Bobby sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pemalang, Ujar ketua Squad Nusantara Kabupaten Pemalang. (Prapto)